Berapa batu bata untuk tembok 1 meter

Berapa Batu Bata untuk Tembok 1 Meter?

Isi Batu Bata untuk Tembok 1 meter. Sebelum Kita bahas lebih lanjut tentang Topik “Berapa batu bata untuk tembok 1 meter?” Maka perlu Kita samakan persepsi terlebih dahulu. Bahwa Batu Bata yang akan Kita bahas dalam artikel ini adalah Batako.

Tentu yang Kami bahas adalah seputar Batu Bata Batako. Karena inilah bidang yang Kami tekuni sejak 2010 lalu hingga saat ini. Dan website ini memang dibuat untuk pembahasan seputar Batako dan produk pelengkapnya.

Baik mari Kita kembali ke Topik Berapa Batako yang diperlukan untuk Tembok 1 meter persegi?

Dinding 1 Meter Butuh Berapa Batako

1 meter persegi membutuhkan 18 biji atau 18 buah Batako. Ukuran Batako yang digunakan memiliki panjang 30 cm, lebar 10 cm dan tinggi 15 cm. Hal ini berdasarkan perhitungan yang sudah Kita Bahas pada artikel-artikel sebelumnya. Seperti cara menghitung kebutuhan batako

Kemudian Kami juga punya artikel bagi Anda yang ingin membangun Rumah dari Batako. Namun belum tahu cara menghitungnya. Maka Anda bisa membaca artikelnya disini cara menghitung kebutuhan batako untuk Rumah

Atau Anda juga bisa melihat artikel ini 1 Rumah membutuhkan berapa batako

Masih kurang lagi pembahasan dari Kami?

Tenang….

Kami beri lagi Anda artikel tentang jumlah batako per meter persegi

Pada website Kami sangat banyak pertanyaan maupun pencarian dengan Kata yang berbeda. Namun dapat dijawab dengan artikel yang sama.

Karena seperti yang Anda lihat pada link-link artikel diatas yang intinya hampir sama. Yaitu 1 meter persegi Dinding, Pagar maupun Tembok memiliki isi 18 Batako.

Hal ini sudah terbukti baik secara hitungan matematis maupun secara praktek di Lapangan. Karena hasilnya sama.

Oleh sebab itu jika ada yang bertanya…

Berapa batu bata untuk tembok 1 meter persegi?

Maka jawabannya adalah 1 meter berisi 18 Batako. Batako yang Kami jadikan acuan untuk menghitung adalah Batako standar Pandawaland ya.

Yaitu Batako yang memiliki panjang 30 cm, lebar 10 cm dan tinggi 15 cm.

Update terkini!!!

Kami tidak jual Batako 30×15 lagi. Saat ini Batako yang Kami jual adalah ukuran Batako 30×14. Yaitu Batako yang memiliki panjang 30 cm, lebar 10 cm dan tinggi 14 cm. Dalam 1 meter persegi membutuhkan 20 sampai 21 Batako. Jumlah Batako yang dibutuhkan menyesuaikan dengan cara pasangnya saat memberikan luloh (campuran Pasir dan Semen).

Sekian artikel singkat yang bisa Kami berikan. Mudah-mudahan artikel yang sederhana ini bisa memberi manfaat untuk Anda. Terima kasih

PANDAWALAND, untuk kokohnya Bangunan

Bagikan:

Leave a Reply